fungsi print dalam php digunakan untuk menampilkan text ke layar. tidak jauh berbeda dengan fungsi echo yang sama-sama menampilkan text ke layar. perbedaanya adalah
- fungsi print akan mengembalikan nilai satu (1) saat dieksekusi, sedangkan fungsi echo dia tidak mengembalikan apa-apa.
- fungsi print hanya dapat digunakan untuk menangani satu parameter saja sedangkan echo bisa lebih dari satu parameter.
print (parameter);
untuk perintah print tidak jauh berbeda dengan penulisan perintah echo. ada yang menggunakan tanda kutip, kutip dua dan tanda kurung. sebagai contoh adalah sebagai berikut:
contoh #1 penulisan print
<?php
print "hello world";
print ("hello word");
print 'hello word';
$a=5;
print ($a);
?>
untuk penggunaan parameter didalam fungsi print hanya boleh satu parameter contoh :
contoh #2 print hanya 1 parameter
<?php
print("hello");
?>
maka hasilnya adalah
apabila dipaksakan menggunakan parameter lebih dari 2. sebagai contoh dapat dilihat pada perintah dibawah ini :
contoh#3 print dengan 2 parameter (salah)
<?php
print("Hello","word");
?>
terjadi sintak error "PHP Parse error: syntax error, unexpected ',' in /Applications/MAMP/htdocs/untitled folder/latihan.php on line 2" . itu artinya bahwa php tidak mau menerima kalau perintah itu lebih dari satu parameter dan berada di line ke -2
0 Comments